Membuat roti memang selalu menyenangkan. Bahan utama yang dipakai
juga sangat simple dan murah. Cara membuatnya pun juga mudah. Roti Pisang ini salah satu roti
yang banyak digemari dan bisa ditemui di setiap tempat, dari hotel sampai ke
warung di pinggir jalan.
Kali ini saya akan share resep roti pisang mini, dengan
menggunakan Tang Zhong atau Water Roux. Tang zhong
adalah suatu adonan tepung dan air mendidih kemudian diaduk sampai mengental. Tang
zhong ini kemudian didinginkan dan dicampur dengan bahan roti. Fungsinya untuk
melembutkan adonan roti / bread. Nenek saya menyebutnya Biang. Dulu saya nggak
tahu tang zhong itu apa ? water roux itu apa ? Eh, ternyata si Biang …… he he
he. Orang Cina atau Taiwan biasanya menggunakan bahan dasar tepung terigu untuk
membuat biang, sedangkan orang Korea menggunakan tepung ketan. Ada yang
langsung digunakan, ada juga yang mesti didiamkan semalaman di lemari
pendingin. Sebagai penggemar roti jadul, saya pernah mencoba kedua biang itu, hasilnya memang lembut,
empuk dan legit.
Bahan - bahan:
~ 400 gr tepung terigu protein tinggi
~ 2 sdm gula pasir
~ 2 sdm gula pasir
~ 1 sdt garam
~ 7 gr ragi instan ( ± 2 ½ sdt )
~ ½ sdt bread improver
~ 180 ml susu cair dingin
~ 70 gr margarine, potong menjadi 5 bagian
~ 180 ml susu cair dingin
~ 70 gr margarine, potong menjadi 5 bagian
~ 1 btr telur
~ 1 kuning telur
~ 2 sdm tang zhong / water roux
~ 3 sdm susu cair untuk olesan
Tang zhong / water roux :
5 sdm air mendidih, tambahkan 2 sdm tepung terigu, aduk hingga tercampur
halus, masukkan ke dalam lemari pendingin ± 30 menit.
Isi :
1 sisir pisang raja ( isi 15 buah )
2 sdm margarin
100 gr keju cheddar, potong kecil bentuk persegi panjang
~ Kupas pisang, tumis dengan mentega sampai berwarna kecoklatan,
angkat, dinginkan
~ Bagi pisang menjadi 2 bagian
Cara membuat :
~ Campurkan tepung terigu, gula pasir, ragi instan, bread improver
dan garam
~ Masukkan
susu cair, telur, kuning telur dan tang zhong, aduk dengan mixer spiral sampai
halus
~ Masukkan potongan margarine satu per satu, aduk sampai kalis dan
adonan tidak lengket
~ Lumuri panci dengan minyak goreng, masukkan adonan, tutup dengan
plastik wrap, diamkan selama ± 1 jam / sampai adonan mengembang 2x lipat
~ Kempeskan, bagi adonan menjadi 30 bagian, bentuk bola, gilas
dengan rolling pin, isi dengan pisang dan keju cheddar, gulung sampai ke tengah, potong
ujung adonan menjadi 4 bagian ( membentuk jari ), gulung sampai ke ujung.
~ Taruh adonan ke dalam Loyang yang sudah dioles margarine, tutup
dengan plastik wrap atau kain bersih.
~ Diamkan adonan selama 15 menit, olesi dengan susu cair, oven dengan api sedang selama ± 20
menit / sampai berwarna coklat keemasan.
~ Roti pisang siap disajikan.
Untuk 30 buah
Untuk 30 buah
HAPPY COOKING … ENJOY
No comments:
Post a Comment